TNews, BITUNG– Dewan Pimpinan Daerah Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (DPD APPSI) Kota Bitung menggelar ceramah dan pertunjukan seni religi di kawasan takjil dan pasar senggol pusat kota. Sabtu, 1/3/2025.
Kegiatan ini berlangsung menjelang
berbuka puasa, menghadirkan suasana
religius yang kental bagi masyarakat
yang menjalankan ibadah Ramadhan
Ketua Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI) Kota Bitung, KH. Ust. Hairuddin Bandu, S.Sos, Al-Muballig, mengisi ceramah yang mengangkat keutamaan bulan suci Ramadhan.
Ustadz Hairuddin mengajak umat Islam untuk bersyukur karena kita masih diberikan kesempatan untuk bertemu dengan bulan Ramadhan yang penuh berkah. Bulan Ramadhan merupakan bulan yang sangat istimewa karena merupakan bulan magfirah (pengampunan) dan rahmat dari Allah SWT.
” Mari kita bersyukur atas kesempatan bertemu bulan Ramadhan.”ucap Ust, Hairuddin
Ust. Hairrudin juga menjelaskan melalui Puasa di bulan Ramadhan bukan hanya sekedar menahan lapar dan haus, tetapi juga merupakan momentum untuk melatih diri agar selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT. Puasa menjadi ajang untuk meningkatkan keimanan, kesabaran, dan ketakwaan.
Ustadz Hairuddin juga mengingatkan agar umat Islam senantiasa menjaga hubungan baik dengan pemerintah dan masyarakat pada umumnya. Dalam konteks ini, hubungan sosial yang baik dapat mempererat tali silaturahmi, memperkuat persatuan dan kesatuan, serta mendukung terciptanya kehidupan yang harmonis di tengah perbedaan yang ada.
Dalam isi ceramahnya, Ustadz juga menekankan pentingnya untuk melihat perbedaan yang ada di masyarakat dengan bijak. Perbedaan dalam berbagai hal, baik itu agama, suku, atau pandangan hidup, seharusnya tidak menjadi pemicu perpecahan, melainkan sebagai bagian dari keberagaman yang harus dihargai dan disikapi dengan penuh toleransi dan rasa saling menghormati.
Selain Ceramah, acara juga semakin semarak dengan penampilan seni religi lainnya yang menampilkan pembacaan puisi dan solo religi. Momen ini semakin
memperkuat nuansa spiritual sebelum
berbuka puasa bersama
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan
bulan Ramadhan di Kota Bitung menjadi lebih bermakna, tidak hanya sebagai waktu untuk beribadah, tetapi juga sebagai ajang mempererat kebersamaan dan silaturahmi
antarwarga.