TNews, BITUNG– Kapolsek Kawasan Pelabuhan Samudera (KPS) Bitung, Iptu Harli E. Buida, SE, menegaskan bahwa kondisi keamanan dan ketertiban di area pelabuhan saat ini sudah jauh lebih kondusif dari sebelumnya. Kamis, 24/7/3025
Dalam keterangannya kepada wartawan di ruang kerjanya, Kapolsek Harli menyatakan bahwa pihaknya terus bekerja keras untuk menjamin rasa aman bagi seluruh penumpang yang keluar masuk pelabuhan Bitung.
Kapolsek Harli menyatakan bahwa pihaknya telah melakukan pengamanan ketat dengan 22 personel di KPS untuk memastikan keamanan penumpang dan mencegah tindak pidana.
“Kami jamin keamanan penumpang yang ada di pelabuhan aman. Kami akan kerja maksimal dengan personel sebanyak 22 orang yang ada di KPS,” tegas Harli.
Kapolsek juga menyatakan komitmennya untuk menindak tegas peredaran barang ilegal di atas kapal, termasuk minuman keras tradisional seperti cap tikus.
“Pengawasan akan kami lakukan secara intensif, khususnya terhadap barang-barang yang melanggar hukum. Kami tidak akan beri ruang untuk pelanggaran di area pelabuhan,” jelasnya.
Pihak kepolisian juga akan meningkatkan patroli malam hari di sekitar pelabuhan untuk mencegah tindak pidana dan menjaga ketertiban di lingkungan pelabuhan.
“Patroli rutin di malam hari dinilai penting untuk memberikan upaya pencegahan niat tindak pidana bagi pelaku kejahatan serta menjaga ketertiban di lingkungan pelabuhan,” katanya.
Kapolsek Harli juga mengajak seluruh masyarakat untuk ikut berperan aktif menjaga keamanan dengan melaporkan setiap kejadian mencurigakan kepada pihak kepolisian setempat.
“Saya juga mengajak seluruh masyarakat untuk ikut berperan aktif menjaga keamanan dengan melaporkan setiap kejadian mencurigakan kepada pihak kepolisian setempat,” kata Harli.