TNews, Minut Sulawesi Utara –Bupati kanupaten Minahasa Utara (Minut) Joune Ganda, Selasa (23/04/2025), mengikuti Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2026 Provinsi Sulawesi Utara diadakan di The Sentra Hotel, Minahasa Utara.
Dalam pelaksanaan Musrembang ini, Desa Watudambo II, Kecamatan Kauditan, Minahasa Utara, menerima penghargaan sebagai Desa Terbaik di Sulawesi Utara dan salah satu dari 25 Desa Terbaik Tingkat Nasional.
Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Dr. J. Victor Mailangkay, dalam sambutannya menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah pusat dan daerah dalam menyusun perencanaan pembangunan yang berorientasi pada kebutuhan dan aspirasi masyarakat.
“Saya berharap agar program-program yang diusulkan untuk tahun 2026 adalah program prioritas dan strategis pembangunan Sulawesi Utara, yang dapat diintegrasikan untuk mencapai keterpaduan antarwilayah, antarsektor, dan antarpelaku pembangunan,” ujar Wakil Gubernur Victor Mailangkay.
Sementara itu Bupati Joune Ganda setelah menerima penghargaan mengatakan, “Saya mengapresiasi penghargaan yang diterima oleh Desa Watudambo II sebagai Desa Terbaik di Sulawesi Utara dan salah satu dari 25 Desa Terbaik Tingkat Nasional, jadikan penghargaan ini sebagai motivasi bagi desa-desa lain di Minahasa Utara untuk meningkatkan kualitas pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat,” kata Bupati Joune Ganda.
Musrenbang dihadiri jajaran Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia, Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/BAPPENAS RI, pejabat Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, Anggota Dewan Provinsi Sulawesi Utara, unsur Forkopimda Sulawesi Utara, para Bupati dan Wali Kota se-Sulawesi Utara.
Diketahui, Musrembang bertujuan untuk merumuskan rencana pembangunan daerah untuk tahun 2026, termasuk isu strategis seperti infrastruktur, pemulihan ekonomi, kemandirian pangan, dan tata kelola pemerintahan yang baik, serta menyusun perencanaan pembangunan yang efektif dan efisien, serta memastikan bahwa kebutuhan dan aspirasi masyarakat terpenuhi.
Musrenbang adalah forum untuk membahas dan menyepakati usulan rencana pembangunan daerah. RKPD adalah Rencana Kerja Pemerintah Daerah, yang merupakan penjabaran dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) untuk satu tahun. (mt/fk)