Hengky Honandar Resmi Jadi Kader Partai Gerindra

Gambar : Hengky Honandar Resmi Jadi Kader Partai Gerindra, (15/5/2024).

TNews, BITUNG – Akhirnya Wakil Wali Kota Bitung Hengky Honandar (HH) resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon Wali Kota Bitung di Partai Gerindra, Rabu (15/5/2024).

HH yang sebelumnya telah mendaftar sebagai Calon Wali Kota di Partai Nasdem, kini resmi terdaftar sebagai Kader Partai Gerindra sesuai syarat pendaftaran yang internal partai berlambang burung garuda emas tersebut.

Menariknya, pendaftaran HH sebagai calon wali kota juga dilaksanakan bersamaan dengan pendaftaran Ketua DPC Partai Gerindra Bitung Randito Maringka (RM) sebagai bakal calon wakil wali kota Bitung.

Wakil Ketua DPC Partai Gerindra Mensano Hamber dalam konferensi pers usai pendaftaran menjelaskan, pendaftaran HH di Partai Gerindra, memastikan bahwa HH yang sering diidentifikasi dengan semboyan Hidup Harmonis kini resmi menjadi kader Partai Gerindra.

“Hengky Honandar sudah mendaftar bersama Randito Maringka. Dengan demikian maka paket HH-RM adalah bakal calon yang berasal dari internal Partai Gerindra. Hal ini dimungkinkan, karena Gerindra memenuhi syarat untuk mengusung calon kepala daerah, dalam pilwako 2024 mendatang.”

Hamber mengakui, bahwa rencana pendaftaran ini sudah direncanakan jauh hari. Namun pelaksanaannya menunggu kesiapan Hengky Honandar dan Randito Maringka. Dia sendiri mengakui bahwa KTA HH sudah dibuat seminggu yang lalu. Dengan demikian, Hamber memastikan, bahwa Hengky Honandar adalah Kader dari Partai Gerindra, dan tidak berada dalam naungan partai lain.

Lebih lanjut, Hamber yang didampingi Sekretaris DPC Gerindra Markus Tobangen, dan Wakil Sekretaris Vesco Dandel menjelaskan, sebagai bagian dari dinamika politik maka komunikasi dengan partai lain juga dilakukan. Bahkan, usai pendaftaran. Di Gerindra, pasangan HH RM juga dijadwalkan mendaftar ke Partai Demokrat yang juga telah membuka pendaftaran Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota 2024 mendatang.*

Peliput : Mirawan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *